Review Purbasari Sabun dan Purbasari Hand & Body Lotion Zaitun

Mendapatkan kulit yang sehat, putih dan bersinar merupakan impian setiap wanita. Sebenarnya mendapatkan kulit yang sehat itu tidak sulit lho girls, kamu hanya perlu menjadi konsisten, temukan apa saja masalah kulitmu dan menemukan produk yang tepat untuk kulitmu. Walaupun wajahku memiliki tipe kulit yang berminyak, kulit tubuh ku ini adalah tipe kulit yang kering dan juga kusam lho girls.

Sponsored Links

Ternyata ada beberapa faktor yang dapat membuat kulit kita menjadi kering, kasar dan juga kusam. seperti seringnya terpapar sinar matahari, cuaca yang tidak menentu, udara dingin dari AC, seringnya mandi menggunakan air panas, menggunakan sabun biasa, dan bisa jadi karena dehidrasi. Jika kita tidak merawat kulit dengan baik, tentunya akan membuatku merasa tidak nyaman dan juga merusak mood ku karena merasa tidak percaya diri.

But happily kini Purbasari mengeluarkan produk perawatan kulit Zaitun Series yang terdiri dari Purbasari Sabun Zaitun, Purbasari Lulur Mandi Zaitun, Purbasari Hand & Body Lotion Zaitun.

Rangkaian zaitun series ini dapat melindungi kulit kita selama kita beraktifitas seharian. Dan di postingan kali ini aku akan mereview Purbasari Sabun Zaitun dan Purbasari Hand & Body Lotion Zaitun, so just keep on reading yaa beauties!

 Purbasari Sabun Zaitun

Purbasari Sabun Zaitun mengandung double moisturizing (zaitun oil dan moisturizing agent) & double whitening (ekstrak bengkuang dan whitening agent) yang efektif melembapkan kulit, serta mencerahkan kulit.

Keunggulan Purbasari Sabun Zaitun :
1. Terbuat dari bahan alami zaitun
2. Memberikan dua kali kelembapan kulit
3. Memberikan dua kali mencerahkan kulit
4. Baik digunakan setiap hari

Ingredients :

Tallow, Parfum, Sodium Lactate, Methylpropanediol Sodium Cocoyl Isethionate, CI 77891, Olea Europea Oil, Disodium Distyrylbiphenyl Disulfonate, Tetrasodium EDTA, Pentaerythtityl tetra-di-t-butyl hydrocyhydrocinnamate, Pachyrrhizus erosus root extract.

Selain busanya yang berlimpah, sabun ini juga memiliki aroma zaitun yang khas, sehingga membuat ku merasa nyaman dan juga menenangkan. Sabun ini juga membuat kulitku menjadi bersih, terasa halus, wangi dan lembab. Sabun ini dibandrol dengan kisaran harga IDR 6.500 saja 🙂

Purbasari Hand & Body Lotion Zaitun mengandung triple moisturizing agent (Zaitun Oil, Mineral Oil, dan Vitamin E), double antioksidan, dan tabir surya yang efektif melembapkan kulit, meremajakan kulit, serta membantu regenerasi sel kulit.

Keunggulan Purbasari Hand & Body Lotion Zaitun

1. Terbuat dari bahan alami zaitun
2. Memberikan tiga kali kelembapan kulit
3. Memberikan perlindungan dari efek buruk sinar matahari
4. Mencegah penuaan dini
5. Membantu regenerasi sel kulit
6. Wangi tahan lama
7. Tidak lengket
8. Baik digunakan setiap hari

Ingredients
Aqua, Mineral Oil, Glyceryl Stearate, Isopropyl Myristate, Cetyl Alcohol, Propylene Glycol, Cetearyl Alcohol, Glycerin, Dimethicone, Stearic Acid, Parfum, Ceteareth-20, Aluminum Starcth Octenylsucinate, Isopropyl titanium triisostearate, Cyclopentasiloxane, CI 77891, Methylparaben, Propylparaben, Tetrasodium, EDTA, Potassium Hydroxide, Olea Europea Oil, Tocopheryl Acetate, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Pentylene Glycol, CI 19140, CI 61570, Sodium Lactate, Lactic Acid, Serine, Urea, Sorbitol, Sodium Chloride, Allantoin.

Sama seperti aroma sabunnya, lotion ini juga memiliki aroma zaitun. Teksturnya cair dan sedikit kental berwarna hijau. saat aku gunakan lotion ini ternyata cepat menyerap dikulit dan yang paling penting tidak terasa lengket saat digunakan. Purbasari Hand & Body Lotion Zaitun ini dibandrol dengan kisaran harga IDR 20.000. Overall aku suka sekali dengan Purbasari Zaitun Series ini karena menutrisi kulitku dengan baik, melembutkan kulit dan membuat kulitku terasa lebih halus.

Jika kamu ingin membei rangkaian Purbasari Zaitun Series ini, kamu dapat membeli rangkaian produk ini di :

More Info about Purbasari :

http://purbasari.com/index.php/home/page/product_detail/Purbasari+Sabun+Zaitun

Selain tersedia di online shop kamu juga bisa membeli rangkaian produk purbasari di Carefour dan Naga Swalayan. Segera menyusul di toko-toko lainnya. Oke sekian review singkat dari aku, and see you on my next post beauties!

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published.